Pendaftaran Peserta Didik Baru SMK Negeri 2 Majene Tahun 2023
Pendaftaran Peserta Didik Baru SMK Negeri 2 Majene Tahun 2023 telah dibuka sejak tanggal 15 Mei 2023 dan akan ditutup tanggal 07 Juni 2023. Bagi siswa yang akan mendaftar, silahkan langsung datang ke SMKN 2 Majene untuk mengambil Formulir Pendaftaran. Tepatnya di Aula SMKN 2 Majene.
Formulir Pendaftaran dapat juga langsung diisi di link
https://s.id/ppdb-smkn2majene-2023
Saat mengisi Formulir pendaftaran Online dipastikan email yang diinput adalah email yang aktif, karena File Formulir Pendaftaran siap cetak akan terkirim ke email yang didaftarkan tersebut. Pengembalian/Pengumpulan Formulir baik yang diambil secara langsung di SMKN 2 Majene atau mengisi formulir lewat Online mulai tanggal 16 Mei 2023 sampai dengan 07 Juni 2023 di Aula SMKN 2 Majene (Panitia PPDB SMKN 2 Majene) yang dilengkapi berkas sesuai yang diminta.
Bukti Pendaftaran dan Kartu Ujian untuk kegiatan seleksi diambil langsung oleh siswa saat mengembalikan/mengumpulkan Formulir di Aula SMKN 2 Majene (Panitia PPDB SMKN 2 Majene).
Jurusan/Konsentrasi Keahlian yang dibuka:
- Akuntansi
- Manajemen Perkantoran
- Bisnis Digital
- Bisnis Retail
- Teknik Komputer dan Jaringan
- Desain Komunikasi Visual
- Rekayasa Perangkat Lunak
Berkas yang dikumpulkan:
- Foto copy Ijazah SMP / Surat Keterangan telah mengikuti Ujian Akhir Sekolah (dilegalisir) 1 Lembar
- Fotocopy Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari sekolah asal (dilegalisir) 1 Lembar
- Fotocopy Surat Keterangan Prestasi Akademik/Peringkat Kelas (jika ada) 1 Lembar
- Pas Photo Warna ukuran 2 x 3 cm = 2 Lembar dan 3 x 4 cm = 2 Lembar
Informasi tambahan:
Pendaftaran dan Pengembalian Berkas dimulai tanggal 15 Mei 2023 s.d 07 Juni 2023 setiap hari kerja:
- Hari Senin s.d. Kamis pukul 08.00 – 13.00 WITA
- Hari Jumat pukul 08.00 – 11.00 WITA
- Hari Sabtu pukul 08.00 - 13.00 WITA
Pengumpulan Berkas PPDB menggunakan Map Kertas tidak berlubang dengan ketentuan warna berdasarkan Pilihan I (Pertama):
1. Program Keahlian Bisnis dan Pemasaran, Map warna Kuning
- Bisnis Digital
- Bisnis Retail
2. Program Keahlian Manjemen Perkantoran, Map warna Hijau
- Manajemen Perkantoran
3. Program Keahlian Akuntansi dan Keuangan, Map warna Biru
- Akuntansi
4. Program Keahlian Teknik Komputer dan Informatika, Map warna Merah
- Rekayasa Perangkat Lunak
- Teknik Komputer dan Jaringan
- Desain Komunikasi Visual (Multimedia)
Komentar
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pendaftaran Peserta Didik Baru SMK Negeri 2 Majene Tahun 2022
Pendaftaran Peserta Didik Baru SMK Negeri 2 Majene Tahun 2022 telah dibuka sejak tanggal 17 Mei 2022 dan akan ditutup tanggal 17 Juni 2022. Bagi siswa yang akan mendaftar, silahkan lang
Semoga saya di terima di sekolah ini